Terkadang penyebab kegagalan koneksi internet dapat disebabkan oleh
berbagai macam hal, diantaranya hardware komputer yang error, seperti
kabel, modem, LAN card maupun router. Untuk mengatasi berbagai masalah
tersebut,
- Silakan terlebih dahulu matikan komputer atau laptop Anda, shutdown sekarang juga.
- Putuskan hubungan listrik (power) di bagian belakang yang masuk ke
modem atau router Anda. Atau jika ada dapat Anda lakukan reset ulang
dengan menekan tombol reset pada modem atau router Anda.
- Sesaat lampu router maupun modem Anda akan padam. Tunggulah sampai
30 detik kemudian hubungkan kembali kabel power tersebut. Hal ini akan
menyebabkan lampu indikator modem atau router akan menyala kembali
dengan berkedip-kedip. Tunggulah sampai 30 detik.
- Nyalakan kembali laptop atau komputer Anda.
- Jika Anda menggunakan modem PCMCIA, lepaskanlah modem tersebut kemudian restart komputer atau laptop Anda.
- Jika koneksi masih error, kemungkinan disebabkan oleh IP address. Silakan lakukan hal berikut ini:
- Klik start kemudian run, ketikkan CMD klik OK
- Pada window command prompt ketik ipconfig/release kemudian tekan enter
- Ketik ipconfig/renew dan tekan enter
- Setelah selesai tutup windows command prompt Anda
No comments:
Post a Comment